www.halloriau.com


BREAKING NEWS :
Bakal Telan Biaya Rp1,8 Miliar, SDN 83 Pekanbaru Segera Dibangun Pasca Terbakar
Otonomi
Pekanbaru | Dumai | Inhu | Kuansing | Inhil | Kampar | Pelalawan | Rohul | Bengkalis | Siak | Rohil | Meranti
 


Infotorial
Walikota Dumai Bahas Kota Layak Anak Bersama UNICEF di Surabaya
Senin, 07 Mei 2018 - 15:32:12 WIB
  Walikota Dumai Drs H Zulkifli AS MSi menyampaikan program prioritas Kota Layak Anak di hadapan 11 walikota dari Negara se-Asia Pasifik dalam agenda Internasional Growing Up Urban Making Cities Safe and Sustanable for every child di Surabaya.
Walikota Dumai Drs H Zulkifli AS MSi menyampaikan program prioritas Kota Layak Anak di hadapan 11 walikota dari Negara se-Asia Pasifik dalam agenda Internasional Growing Up Urban Making Cities Safe and Sustanable for every child di Surabaya.

Baca juga:

Kedepankan Edukasi dan Kontribusi untuk Masa Depan, Booth SKK Migas-KKKS Tarik Perhatian Pelajar
DPRD Ajak Masyarakat Dukung Kafilah Kota Pekanbaru di MTQ ke-42 Riau di Dumai
DPRD Dumai Gelar Paripurna Laporan Hasil Kerja Pansus B dan C Terkait 2 Ranperda

DUMAI - Sebanyak 11 walikota dari delapan negara se-Asia Pasifik berkumpul dan berdiskusi tentang persoalan anak-anak di Surabaya dalam agenda Internasional Growing Up Urban Making Cities Safe and Sustanable for every child atau biasa disebut Kota Layak Anak oleh UNICEF (United Nations International Childrens Emergency Fund).

Kegiatan tersebut dilaksanakan 6-8 Mei 2018 di Hotel JW Marriot Surabaya Jawa Timur. Hadir pada kesempatan itu Walikota Dumai Drs H Zulkifli As MSi,  Walikota Surabaya Tri Rismaharini, Walikota Jayapura,  Walikota Surakarta, walikota Yangon Myanmar, Walikota Zambonga City Philipina, Kota Chiang Mai Thailand,  Kota Shenzhen China,  dari Cambodia, Korea, dan Vietnam mereka semua berkumpul membahas persoalan anak.

Acara ini dikemas dalam bentuk diskusi untuk membahas visi para walikota dalam membangun kota layak anak jangka panjang.

Ada empat topik yang dibahas dalam diskusi kota layak anak tersebut. Yaitu, mengukur investasi terhadap kepentingan anak dan remaja, perencanaan kota yang mampu merespon kebutuhan anak dengan cepat dan fokus terhadap kebutuhan anak, kebijakan tata kota penganggaran dan intervensi untuk anak dan remaja serta merumuskan, dan berkomitmen untuk memberikan solusi untuk mewujudkan hasil diskusi selama satu hari.

UNICEF hanya mengundang 11 wali kota dari 8 Negara se-Asia Pasifik. Termasuk Kota Dumai, Dumai di undang karena dinilai memiliki komitmen dan tata kelola kota serta perlindungan anak yang baik terbukti beberapa kali meraih penghargaan Kota Layak Anak Tingkat Nasional.

Dalam pertemuan itu,  UNICEF juga menyiapkan para ahli menjadi moderator untuk mengarahkan jalannya diskusi antar walikota agar tujuan yang diinginkan tercapai. Perwakilan Kota se Asia Pasific diberi kesempatan untuk menyampaikan presentasi terkait strategi agar Kota Layak Anak terwujud termasuk walikota Dumai diberi kesempatan untuk berbicara masalah program prioritas agar program KLA berjalan sukses.

"Ini merupakan ajang bertukar ilmu dan berbagi untuk mencari solusi dari problem-problem yang dialami setiap kota tentang kondisi anak." Kata Walikota Surabaya Tri Rismaharini saat membuka acara, Senin (7/5/2018).

Lanjutnya,  acara ini di inisiasi oleh UNICEF dan menjadi sebuah kebanggaan bagi kami karena Surabaya ditunjuk sebagai tuan rumah untuk diskusi masalah anak. Tambahnya

Risma berharap, hasil diskusi ini, seluruh peserta diharapkan benar-benar berkomitmen untuk mewujudkan sekaligus menemukan solusi bagi kehidupan anak di kota.

Sementara Walikota Dumai Drs H Zulkifli AS MSi mengaku bangga bisa menjadi bagian dalam diskusi Internasional Growing Up Urban Making Cities Safe and Sustanable for every child yang ditaja oleh UNICEF di Surabaya.

"Pertemuan ini sangat penting karena UNICEF kerap melihat dan mendengar permasalahan anak di berbagai kota di dunia. Kehadiran kami disini sebagai komitmen kami untuk mensukseskan program Kota Layak Anak di Kota Dumai," kata Walikota.

Poin penting pertemuan ini berdiskusi, saling tukar ilmu dan berbagi pengalaman. Kesemuanya dimaksudkan untuk mencari solusi dari problem-problem yang dialami setiap kota di Asia pasifik tentang kondisi anak di perkotaan.

"Hasil pertemuan ini nantinya akan kami implementasikan sebagai langkah untuk mewujudkan sebuah lingkungan yang dapat menjamin terpenuhinya hak-hak anak. Dan diskusi ini sangat penting karena akan menghasilkan kebijakan yang difokuskan  pada kehidupan anak di masa depan," sebut Walikota.

Walikota juga berharap, pertemuan ini memiliki dampak positif bagi Kota Dumai khususnya dalam rangka mewujudkan Dumai menjadi Kota Layak Anak.

Dalam diskusi, walikota Dumai juga menyampaikan bahwa selain membangun infrastruktur,  Pemerintah Kota Dumai juga fokus
membangun sumber daya manusia (SDM) agar menjadi penerus bangsa yang berpengetahuan, kompeten, dan terampil.

Penulis : Bambang
Editor : Yusni Fatimah
   


Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: redaksi@halloriau.com
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
SDN 83 Pekanbaru yang terbakar.(foto: pgi)Bakal Telan Biaya Rp1,8 Miliar, SDN 83 Pekanbaru Segera Dibangun Pasca Terbakar
Petani pinang.(ilustrasi/int)Harga Komoditas Pertanian di Riau Stabil, Pinang Kering Tetap Rp4.400/Kg
Pj Walikota Pekanbaru, Muflihun.(foto: int)Pj Wako Bakal Berganti, Sekdako Tegaskan ASN Pemko Pekanbaru Tetap Produktif
Ketua PGRI Riau, Dr Adolf Bastian (foto/ist)Edaran Disdik Riau Melarang Acara Mewah Perpisahan Sekolah, Ini Respon PGRI Riau
Pelaksanaan presentase aplikasi Pajak Daerah oleh Tim pengembangan, kebijakan dan sistem informasi Bapenda Kabupaten Kepulauan MerantiGenjot Pendapatan Daerah, Bapenda Kepulauan Meranti Upgrade Aplikasi Sitanjak
  Pj Sekdaprov Riau, Indra saat memimpin Upacara Hari Otonomi Daerah ke-28 di Riau.(foto: mcr)Pj Sekdaprov: Otda untuk Kesejahteraan dan Demokrasi
Bandar narkoba Kampung Dalam digerebek Polda Riau.(foto: mcr)Digrebek, Bandar Narkoba Kampung Dalam Pekanbaru Tunggang Langgang Lompat ke Sungai Siak
Halalbihalal Golkar Institute.(foto: mimi/halloriau.com)Alumni Angkatan I, Sovia Septiana Wakilkan Caleg Terpilih dari Riau Hadiri Halalbihalal Golkar Institute
Ketua HKR, Junaidi.(foto: mcr)Sambut Pilkada Serentak 2024, HKR Dorong Generasi Muda Rohul Turut Berpolitik
Kapolda Riau beri apresiasi personel berdedikasi saat halalbihalal Polresta Pekanbaru.(foto: mcr)Ikut Halalbihalal Polresta Pekanbaru, Ini Pesan Kapolda Riau untuk Personel
Komentar Anda :

 
Potret Lensa
Sepanjang Jalan Rajawali Rusak Parah
 
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved