www.halloriau.com


BREAKING NEWS :
Serius Maju Pilkada Siak 2024, Afni Daftar ke PDIP
Otonomi
Pekanbaru | Dumai | Inhu | Kuansing | Inhil | Kampar | Pelalawan | Rohul | Bengkalis | Siak | Rohil | Meranti
 


Datangi Kemenhub, DPRD Kuansing Minta Balai Uji KIR segera Beroperasi
Rabu, 30 Januari 2019 - 10:33:01 WIB

TELUK KUANTAN - Komisi C DPRD Kuansing, Riau berharap Kementrian Perhubungan (Kemenhub) Republik Indonesia bisa membantu agar Balai Uji KIR yang dikelola Dinas Perhubungan Kuansing segera bisa beroperasi.

Hal tersebut disampaikan langsung Komisi C DPRD Kuansing kepada Kasubid KIR sarana dan prasarana Kemenhub RI saat kunjungan kerja, Senin (28/1/2019). 

Dari hasil kunjungan yang dilakukan diketahui, balai uji KIR milik Kuansing ternyata masih kekurangan tiga alat. Pertama alat uji smoking atau asap, alat uji daya tembus kaca, dan alat uji kebisingan. 

"Kita masih kekurangan tiga alat ini,  mudah-mudahan tahun ini Dishub bisa segera melangkapi alat tersebut,"ujar anggota Komisi C DPRD Kuansing Sastra Febriawan. 

Dalam pertemuan tersebut pihak Kemenhub mengungkap permasalahan utama yang terjadi di Kuansing masih minimnya SDM yang dimiliki. 

"Kemenhub menyarankan kepada Bupati, kalau kita mengambil SDM dari Kuansing itu akan memakan waktu terlalu lama, karena kita harus menyekolahkan dulu. Sarannya coba ambil tenaga kontrak yang lulusan perhubungan darat, itu solusi yang mereka berikan,"ujar Sastra.  

Kemudian untuk untuk masalah akreditasi tempat uji KIR, Kemenhub menjamin apabila alat yang rusak itu diantar ke Jakarta untuk diperbaiki, maka dalam waktu satu minggu pihak Kemenhub bisa memperbaikinya. 

"Kemenhub juga menjamin akan memberikan akreditasi B bersyarat untuk tempat uji KIR di Kuansing,"ujar Sastra.  

Persoalannya sekarang kita tidak memiliki SDM untuk mengelola balai uji KIR yang dimiliki. "Dari keterangan Kemenhub minimal ada dua orang yang memiki SDM untuk mengelola Balai Uji KIR ini, kalau bisa diambil orang dari tamatan perhubungan darat,"katanya. 

Sementara anggota DPRD Kuansing Warsono mengatakan, kita berharap tempat uji KIR ini segera diaktifkan kembali, karena banyaknya keluhan yang kita terima dari masyarakat.

Meskipun ada beberapa persyaratan yang harus dipenuhi. "2019 sudah dianggarkan, kita mendorong segera ditindaklanjuti guna membantu masyarakat,"katanya. 

Menurut Warsono, dengan tidak beroperasinya alat uji KIR milik Kuansing, selain berdampak terhadap pelayanan, juga sangat berdampak terhadap berkurangnya PAD Kuansing. 

Penulis:  Robi Susanto
Editor: Yusni Fatimah​


   


Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: redaksi@halloriau.com
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Dr Afni mengembalikan formulir pendaftaran Bacalon Bupati Siak ke PDIP Siak.(foto: istimewa)Serius Maju Pilkada Siak 2024, Afni Daftar ke PDIP
ASN Pemko Pekanbaru.(ilustrasi/int)DPRD Pekanbaru Harap ASN Tetap Bekerja Profesional Dimasa Transisi Pj Walikota
Tumpukan sampah di TPS ilegal di Pekanbaru.(foto: dini/halloriau.com)Tumpukan Sampah di Pekanbaru Kian Bertambah, Kepala DLHK: Masyarakat Harus Ikut Berkontribusi
SMAN Plus Riau.(foto: int)Disdik Riau Buka Seleksi Guru SMAN Plus Gelombang Kedua, Ini Jadwalnya
Danlanud Roesmin Nurjadin Pekanbaru, Marsma TNI Feri Yunaldi.(foto: sri/halloriau.com)Jangan Lupa Saksikan Atraksi TNI AU di Lanud Roesmin Nurjadin 28 April
  Pj Gubernur Riau, SF Hariyanto melayat ke rumah mantan Bupati Inhil, Indra Muchlis Adnan.(foto: mcr)Pj Gubernur Riau Melayat ke Rumah Duka Mantan Bupati Inhil
Personel Ditresnarkoba Polda Riau jalani tes urine.(foto: mcr)Puluhan Personel Ditresnarkoba Polda Riau Jalani Tes Urin, Hasilnya?
Kedai harian milik Rika di Jalan Sri Indra, Rumbai Barat, Pekanbaru (foto/riki)KUR BRI Bantu Kedai Harian di Pekanbaru Bertahan Saat Masa Sulit
Kadisnakertrans Riau, Boby Rachmat.(foto: mcr)Disnakertrans Riau Tuntaskan 28 Pengaduan Pembayaran THR Idulfitri 1445 Hijriyah
Suzuki Ertiga Hybrid Cruise Control.(foto: istimewa)Suzuki Catat Kenaikan Penjualan 14 Persen di Kuartal Pertama 2024
Komentar Anda :

 
Potret Lensa
Sepanjang Jalan Rajawali Rusak Parah
 
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved