www.halloriau.com


BREAKING NEWS :
Selalu Bermasalah, DPRD Minta Disdik Perbaiki Sistem PPDB
Otonomi
Pekanbaru | Dumai | Inhu | Kuansing | Inhil | Kampar | Pelalawan | Rohul | Bengkalis | Siak | Rohil | Meranti
 


Walikota Buka Puncak Peringatan BBGRM XV dan HKG PKK ke-46 Tahun 2018 Tingkat Provinsi
Kamis, 08 November 2018 - 17:38:43 WIB
Walikota Dumai H Zulkifli AS menyerahkan piagam penghargaan kepada Lurah Jaya Mukti sebagai Juara I Lomba BBGRM 2018 tingkat Provinsi Riau.
Walikota Dumai H Zulkifli AS menyerahkan piagam penghargaan kepada Lurah Jaya Mukti sebagai Juara I Lomba BBGRM 2018 tingkat Provinsi Riau.

Baca juga:

DLH Dumai Pindahkan 3 TPS untuk Jaga Estetika Kota
Naik 76 Persen, 1,5 Juta Kendaraan Lintasi JTTS Saat Arus Mudik dan Balik
Diskon 20 Persen di Tol Pekanbaru-Dumai Kembali Berlaku Mulai Rabu Lusa

DUMAI - Walikota Dumai H Zulkifli AS mewakili Gubernur Riau secara resmi membuka Peringatan Bulan Bakti Gotong Royong Masyarakat (BBGRM) XV dan Hari Kesatuan Gerak (HKG) PKK ke-46 Tahun 2018 Tingkat Provinsi.

Acara dipusatkan di lapangam Taman Bukit Gelanggang Jalan HR Subrantas Dumai, Kamis (8/11/2018).

Pembukaan puncak BBGRM Riau 2018 ditandai dengan pemukulan gong oleh Walikota Dumai H Zulkifli AS, dilanjutkan dengan pelepasan balon ke udara oleh Ketua TP PKK Dumai Hj Haslinar.

Acara dihadiri Wakil Walikota Dumai Eko Suharjo, Sekda Dumai HM Nasir, Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat Provinsi Riau Syarifuddin AR, Ketua TP PKK Dumai Hj Haslinar, Forkopimda Kota Dumai, dan undangan lainnya.

Peringatan BBGRM XV tahun 2018 mengambil tema “Dengan Semangat Bulan Bakti Gotong Royong Masyarakat, Kita Wujudkan Peran Aktif Masyarakat Dalam Membangun Integritas Sosial”

Walikota Dumai H Zulkifli AS dalam sambutannya mengatakan, momen peringatan BBGRM ini diperlukan untuk membangun kembali semangat kegotongroyongan masyarakat.

"Puncak peringatan BBGRM ini adalah upaya untuk meningkatkan kepedulian dan peran aktif masyarakat berdasarkan semangat kebersamaan, kekeluargaan dan kegotongroyongan dalam penguatan integrasi sosial melalui kegiatan kegotong royongan," kata Walikota.

Perubahan sosial, kultural dan dinamika masyarakat modern, menjadi salah satu penyebab semakin individualnya masyarakat. Maka dari itu, momen ini diperlukan untuk membangun kembali semangat kegotongroyongan masyarakat Riau dan Dumai khususnya.

Pada kesempatan itu, Walikota juga mengucapkan selamat kepada Kelurahan Jaya Mukti, Kecamatan Dumai Timur yang berhasil menjadi Juara I Lomba BBGRM tingkat Provinsi Riau.

"Semoga prestasi ini dapat dipertahankan," harap Walikota.

Terakhir, Walikota pun berharap prestasi yang diraih pada puncak peringatan BBGRM ini dapat meningkatkan partisipasi dan kepedulian masyarakat untuk tetap menjunjung tinggi semangat gotong royong.

Sementara itu, nama desa dan kelurahan pemenang lomba BBGRM Tingkat Provinsi Riau 2018 dibacakan oleh Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat Provinsi Riau Syarifuddin AR.

Ia mengatakan bahwa sesuai Keputusan Gubernur Riau Nomor Kpts 877/X/2018 tanggal 18 Oktober 2018 tentang pemenang pelaksanaan terbaik BBGRM Tingkat Provinsi Riau 2018 adalah Kelurahan Jaya Mukti Kota Dumai sebagai Juara I.

Juara II Kelurahan Tangkerang Tengah, Kota Pekanbaru, Juara III Kelurahan Minas Jaya, Kabupaten Siak.

Untuk tingkat desa, Juara I Desa Teluk Merbau, Kabupaten Siak, Juara II Desa Air Panas, Kabupaten Rohul, Juara III Desa Teluk Lecah, Kabupaten Bengkalis, Harapan I Desa Buluh Rampai, Kabupaten Inhu dan Harapan II Desa Air Terbit, Kabupaten Kampar.

Selain mendapatkan uang tunai, para pemenang juga mendapatkan piagam penghargaan yang diserahkan Walikota Dumai H Zulkifli AS didampingi undangan yang hadir.

Diberitakan sebelumnya, Kelurahan Jaya Mukti berhasil mewakili Dumai dalam lomba BBGRM tingkat Riau setelah melalui seleksi di tingkat kecamatan hingga tingkat kota.

Masuknya Kelurahan Jaya Mukti kedalam nominasi lomba BBGRM 2018 tingkat Provinsi Riau, karena kelurahan tersebut lolos dalam penilaian di bidang pendidikan, kesejahteraan masyarakat, ekonomi masyarakat, keamanan-ketertiban, partisipasi masyarakat, pemerintahan, lembaga kemasyarakatan dan pemberdayaan kesejahteraan keluarga (PKK).

Indikator tersebut merupakan upaya untuk memfasilitasi kebutuhan masyarakat dalam mencapai taraf hidup yang lebih baik. Tujuannya meningkatkan partisipasi masyarakat bersama instansi terkait dalam membangun desa dan kelurahan yang ada di Indonesia khususnya di Riau.

Penulis : Bambang
Editor   : Fauzia
   


Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: redaksi@halloriau.com
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Anggota DPRD Pekanbaru, Zulkarnain.(foto: int)Selalu Bermasalah, DPRD Minta Disdik Perbaiki Sistem PPDB
Maliki siap bersaing bakal calon Bupati Rokan Hilir di Pilkada serentak 2024 (foto/ist)Maliki Siap Bertarung Jadi Calon Bupati Rohil di Pilkada 2024
Sumber gambar: Photo by Bench Accounting on Unsplash Manfaat Pinjaman UMKM Online dan Rekomendasi Terbaiknya
BPK RI audit terperinci aporan keuangan Pemkab Inhu tahun 2023 (foto/andri)BPK RI Audit Terperinci Laporan Keuangan Pemkab Inhu TA 2023
Alumni penghulu Rohil gelombang 2 sebanyak 87 orang menyatakan sikap mendukung Bupati Afrizal Sintong dua periode (foto/afrizal)87 Alumni Penghulu Rohil Nyatakan Sikap Dukung Afrizal Sintong Dua Periode
  Pj Walikota Pekanbaru, Muflihun.(foto: int)Pj Wako: Kelemahan Pemko Pekanbaru Banyak ASN Bersikap Apatis
IlustrasiCaleg Terpilih Belum Dilantik Sudah Harus Mundur? KPU Riau Beri Penjelasan
Timnas Indonesia melawan Timnas Australia di Piala Asia U-23 2024 (foto/int)Ujian Besar Timnas Indonesia, 3 Kali Lawan Australia Tak Pernah Menang
Polres Rohil atur lalu lintas arus balik di Balam KM 8 (foto/afrizal)Polres Rohil Antisipasi Balap Liar dan Kemacetan di Balam KM 8
Peserta asal Kampar, Afif Diabakri belajar teknik pengelasan yang dilaksanakan PHR bersama Disnakertrans Riau dan PCR di BLK Kementerian Tenaga Kerja RI Serang (foto/ist)Pelatihan Vokasi Juru Las PHR Jadikan Pemuda Riau Siap Kerja
Komentar Anda :

 
Potret Lensa
Sepanjang Jalan Rajawali Rusak Parah
 
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved